“Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045“
Pancasila, sebagai dasar negara Republik Indonesia, memiliki peran yang tidak tergantikan dalam membentuk identitas dan pandangan hidup bangsa. Setiap tanggal 1 Juni, kita memperingati Hari Lahir Pancasila, sebuah momen penting yang mengingatkan kita pada nilai-nilai yang menjadi pondasi negara ini.
Tema peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2024, “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045”, menegaskan bahwa Pancasila adalah jiwa yang menyatukan kita dalam perbedaan. Dengan semangat Pancasila, kita diharapkan dapat bekerja sama untuk mewujudkan cita-cita Indonesia Emas, yaitu Indonesia yang maju, mandiri, dan berdaulat.
Peringatan Hari Lahir Pancasila bermula dari pidato historis Presiden pertama Indonesia, Soekarno, pada tanggal 1 Juni 1945. Pada saat itu, Indonesia sedang dalam proses perjuangan kemerdekaan, dan dibutuhkan sebuah dasar yang kuat untuk menyatukan berbagai suku, agama, dan kelompok yang ada di Indonesia. Dalam sidang Dokuritsu Junbi Cosakai atau Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI), Soekarno pertama kali mengemukakan konsep dasar negara yang kemudian dikenal sebagai Pancasila, yang secara harfiah berarti “lima perinsip,”.
Lima prinsip yang diusulkan oleh Soekarno diantaranya—Kebangsaan, Internasionalisme atau Perikemanusiaan, Demokrasi, Keadilan Sosial, dan Ketuhanan Yang Maha Esa—merupakan jawaban atas kebutuhan akan sebuah ideologi yang inklusif dan mampu menyatukan berbagai suku, agama, dan budaya di Indonesia.
Pancasila bukan hanya sekumpulan ide atau konsep abstrak. Ini adalah cara hidup, cara kita berinteraksi satu sama lain sebagai warga negara, dan cara kita memandang dunia. Dengan merayakan Hari Lahir Pancasila, kita merayakan komitmen kita terhadap prinsip-prinsip ini dan tekad kita untuk menjadikan Indonesia negara yang adil, damai, dan makmur.
Di era modern ini, Pancasila tetap relevan dan menjadi panduan dalam berbagai aspek kehidupan berbangsa dan bernegara. Nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila mengajarkan kita untuk menghargai keberagaman, berdemokrasi dengan bijak, dan menjunjung tinggi keadilan sosial. Pancasila juga mengingatkan kita bahwa kemajuan tidak hanya diukur dari pertumbuhan ekonomi. Tetapi juga dari kualitas kehidupan bersama yang harmonis dan berkeadilan, menjadi dasar dalam pembuatan kebijakan pemerintah, serta menjadi acuan dalam interaksi sosial antar warga negara.